Kenali Beragam Risiko Penyakit Ginjal pada Kehamilan dan Persalinan

 

Struktur dan fungsi ginjal pada ibu hamil dengan penyakit ginjal mengalami kerusakan, sehingga mengganggu proses perkembangan janin dalam kandungan yang menyebabkan risiko pada masa kehamilan lebih buruk. Simak risiko penyakit ginjal pada kehamilan dan persalinan terhadap ibu dan janin yang perlu Anda perhatikan.

Berakibat Komplikasi pada Ibu

Penyakit ginjal pada ibu hamil dapat menyebabkan masalah komplikasi. Menurut sebuah penelitian menyebutkan bahwa, kehamilan dengan penyakit ginjal akan menyebabkan risiko terjadinya preeklampsia hingga sepuluh kali lipat. Ibu hamil dengan diagnosis penyakit ginjal, juga terbukti mengalami preeklampsia hingga 37%. Preeklampsia juga tergantung pada jenis penyakit ginjal yang diderita ibu hamil.

Berakibat Komplikasi pada Janin

Penelitian menyebutkan bahwa, ibu hamil dengan penyakit ginjal dapat mengakibatkan risiko pada perkembangan janin. Risiko tersebut yaitu terjadinya kecil masa kehamilan (KMK), dimana ditemukan dapat meningkatkan kecil masa kehamilan sebesar 3 kali lipat. Selain itu, ibu hamil dengan penyakit ginjal beresiko mengalami kelahiran prematur.

Sejumlah ahli kesehatan menyebutkan bahwa ibu hamil dengan gangguan penyakit ginjal ringan masih memiliki kehamilan yang baik, dimana 95% bayi bisa dilahirkan dengan normal. Sedangkan ibu hamil dengan penyakit ginjal parah, mengakibatkan prognosis atau proses masa kehamilan yang semakin buruk seiring dengan tingkat parahnya kerusakan ginjal.

Itu tadi informasi mengenai risiko penyakit gangguan ginjal pada ibu hamil dan janin pada masa kehamilan. Keberhasilan dalam menangani masalah penyakit ginjal yang diderita oleh ibu hamil memerlukan kerja sama antara dokter umum, spesialis dan ibu hamil itu sendiri. Kesadaran ibu hamil akan masalah ini saat masa kehamilan dapat meningkatkan keberhasilan bayi normal.

 

 

 

 

 

Kenali Beragam Risiko Penyakit Ginjal pada Kehamilan dan Persalinan
Scroll to top